Juventus Harus Memanfaatkan Pertandingan Pertamanya
Juventus Harus Memanfaatkan Pertandingan Pertamanya
Tupactour.com Juventus harus memanfaatkan pertandingan pertamanya saat menjamu Bayern Munich dalam laga 16 besar Leg 1 Liga Champions.
Turin – Juventus mempunyai misi yang sangat berat saat berhadapan dengan Bayern pada Leg 1 Liga Champions, Rabu (24/2). Jika melihat dari sejarah Bayern munich termasuk salah satu dari tiga tim terbaik didunia, misi Juventus adalah untuk memaximalkan pertemuan kandangnya nanti.
“Saya yakin Juventus dapat hasil bagus, kami butuh semua penggawa memainkan perannya,” kata Evra kepada Sky Sports Italia. “Kami harus menjadikan Stadion Juventus menggema dan semua orang memberikan getaran positifnya.”
“Sangat penting untuk bermain dengan kecerdasan, kepribadian, rasa hormat, dan tidak ada rasa takut. Jika rekan setim memberikan bola terlalu jauh, kita perlu berpikir bahwa itu mungkin kesalahan kita karena tidak memberinya cukup banyak pilihan.”
“Aspek psikologis sangat penting dalam permainan ini. Anda harus santai danĀ menikmati kesempatan sebanyak yang Anda bisa, meski Anda tampil dan merasa bermain dengan mengenakan jaket seberat 20 kilo.”
Juventus bermain imbang 0-0 melawan Bologna di laga Serie A akhir pekan lalu, yang menghentikan 15 kemenangan beruntun. “Saya sangat santai menghadapi laga nanti. Bayern adalah favorit, tapi saya percaya rekan-rekan bisa mengatasi mereka. Jika Pep Guardiola (Pelatih Bayern) dan pemainnya ditanyakan, ‘apakah mudah melawan kami?’ tentu mereka akan menjawab tidak.”